Jumat, 02 November 2012

SEJARAH COREL DRAW


Corel draw merupakan program computer graphic yang relative mudah pengoperasianya sehingga sering diremehkan banyak pemakai, padahal corel draw tidaklah sesederhana seperti yang dikira. Pada saat tutorial ini ditulis, versi terakhir dari corel draw adalah corel draw X3 (13). Tetapi tutorial ini masih menggunakan corel draw 11, tetapi hal itu tidak menjadi masalah, tutorial ini masih bisa digunakan sebagai referensi tentang tool-tool dan fungsi-fungsi dasar dari corel draw.

            Corel draw merupakan program computer graphic yang berbasis pada vector. Corel draw sangat baik digunakan untuk membuat layout untuk media cetak, sampai menciptakan gambar vector yang super halus dan tajam.


SEJARAH
CorelDraw sejak awal dikembangkan untuk Windows dan saat ini dapat berjalan pada Windows 2000 dan versi selanjutnya. Versi untuk Mac OS dan Mac OS X ada awalnya juga tersedia, namun dihentikan karena minimnya penjualan. Versi Mac OS hanya berlanjut sampai versi 5.0. Versi terakhir untuk Linux terakhir dibuat tahun 2000. Corel pada Linux tidak berjalan langdsung di atas platform, namun harus menggunakan Wine, semacam crossover seperti yang digunakan untuk meng-install Photoshop pada Linux.
Pada 1985, Dr. Michael Cowpland mendirikan Corel untuk menjual sistem desktop-publishing berbasis Intel.
Pada 1987, Corel merekrut beberapa pengembang software (programmer) untuk membangun sebuah software grafis berbasis vektor untuk dijadikan satu dengan paket desktop-publishing Corel. Program itu, yang akhirnya diberi nama CorelDraw, pertama kali diluncurkan ada 1989. Programitu diterima luas oleh masyarakat dan pada akhirnya corel hanya focus pada pengambangan software.
CorelDraw dibuat utk Windows bersamaan dengan diluncurkanya Windows 3.1. dengan dimasukkannya TrueType ke dalam Windows 3.1 menjadikan Corel sebagai program ilustrasi yang mampu menggunakan fonts yang ada tanpa membutuhkan software tambahan seperti Adobe TypeWriter.
Beberapa inovasi untuk ilustrasi berbasis vektor pada CorelDraw : Note-edit tool, stroke before fill, mesh fill dan sebagainya.
CorelDraw memiliki perbedaan mencolok dibandingkan kompetitornya. Yang pertama bahwa CorelDraw adalah suatu paket software grafis, bukan hanya sebuah editor gambar berbasis vektor. Peralatan – peralatan yang ada memungkinkan penggunanya untuk mengatur kontras, keseimbangn warna bahkanmengubah dari mode RGB (Red Green Blue) menjadi CMYK (Cyan Magenta Yellow). Khusus untuk gambar bitmap dapat diubah dengan Corel PhotoPaint.
Pesaing utama CorelDraw adalah Adobe Illustrator dan Xara Extreme. Meskipun mereka semua juga program editor gambar berbasis vector, namun pengalaman pengunanya dapat menghasilkan perbedaan yang mencolok.
           

SEJARAH PERILISAN SETIAP VERSI COREL DRAW
Keunggulan dari setiap versi :
  1. Ver.2 (1991)
Envelope Tool (Untuk memecah teks atau objek menggunakan shape utama), Extrusion (untuk mensimulasi gambar dan volume dalam objek) dan Perspective (Untuk memecah objek sepanjang X dan Y).
  1. Ver.3 (1992)
 Terdapat Corel PHOTO PAINT* (untuk mengedit bitmap), CorelSHOW (Untuk membuat on-screen presentasion), CorelCHART (untuk Grahpic chart), Mosaic dan CorelTRACE (untuk vectorizing bitmaps).
  1. Ver. 4 (1993)
 Termasuk Corel PHOTO-PAINT* (untuk mengedit bitmap),CorelSHOW (untuk membuat on-screen presentasion), CorelCHART, CorelMOVE, Mosaic dan corelTRACE.
  1. Ver. 5 (1994)
Ini adalah versi terakhir yang dibuat dan berjalan pada windows 3.x. Termasuk Corel Ventura yang ada didalamnya (lalu dijual terpisah) ini adalah desktop publishing yang mirip dengan PageMaker, Quark Express, atau InDesign.
  1. Ver.6 (1995)
Ini adalah versi pertama yang mana dibuat se-ekslusif mungkin untuk windows 32-bit. Termasuk Corel Memo, Corel Presents, Corel Motion 3D, Corel Depth, Corel Multimedia Manager, Corel Font Master dan Corel DREAM (untuk membuat objek 3D) ada didalamnya. Fitur-fitur baru telah disesuaikan dengan Interface, Polygon, Spiral, Knife dan Eraser tools.
  1. Ver.7 (1997)
 Properti bar yang sensitif (Context-sensitive Property bar), Print Preview dengan Zoom dan Pan, Scrapbook (untuk melihat, menggeser dan menempatkan objek), mencetak ke dalam HTML, Draft dan Enhanced display, Interactive Fill dan Blend tools, Transparency tools, Natural Pen tool, mencari & mengganti wizard, merubah Vector menjadi Bitmap (ketika dalam CorelDRAW), pengecek ejaan (Spell checker), Kamus (Thesaurus) dan pengecek susunan bahasa (Grammar checker). Corel Scan and Corel Barista (dokumen pertukaran format berbasis java ) juga termasuk dalam versi ini.
  1. Ver.8 (1998)
 Digger selection, dudukan windows (Docker windows), memecah teks atau objek (Interactive Distortion), 3D, Envelope and tools, efek pemberi bayangan yang realistis (Realistic Dropshadow tool), pencamupran warna (interactive color mixing), penyusun tempat-tempat warna (color palette editor), garis bantu sebagai objek (guidelines as objects), merubah ukuran halaman (custom-sized pages), duotone support. Corel Versions juga termasuk didalamnya.
  1. Ver.9(1999)
 Mesh fill tool untuk pencampuran warna yang lebih kompleks, Artistic Media tool, mencetak kedalam PDF, menyatukan profile warna ICC (embedded ICC color profiles,) Multiple On-screen Color Palettes dan Microsoft Visual Basic untuk mendukung aplikasi 6. Canto Cumulus LE, bagian dari software untuk pengaturan media juga termasuk dalam versi ini.
  1. Ver.10(2000)
 CorelR.A.V.E. (untuk animasi vector), Perfect Shapes, Web graphics tools (untuk membuat element-elemen yang interaktif seperti tombol), penyortir halaman (Page sorter), dokumen multibahasa (multilingual document support), petunjuk window (navigator window). buka, simpan, import dan eksport dalam format SVG.
  1. Ver.11(2002)
 Kumpulan simbol-simbol (Symbols library) yang langsung dapat diambil, memotong gambar (untuk mendesain web), pressure-sensitive vector brushes, 3 titik alat menggambar (3-point drawing tools).
  1. Ver.12(2003)
 Panduan yang dinamis (Dynamic guides), alat menggambar pintar (Smart Drawing tools), mengekspor kedalam MS Office atau Word, bagian alat penghapus virtual (Virtual Segment Delete tool), mendukung teks yang unicode (Unicode text support). Unicode adalah Sistem yang memiliki kemampuan untuk menuliskan, memproses, dan menampilkan berbagai aktifitas dari tulisan itu sendiri. Teknologi ini diharapkan dapat menyelesaikan masalah penulisan dengan bahasa yang ditulis bukan menggunakan tulisan yunani.
  1. Ver.13(2006)
 memotong dengan mengklik 2 kali (software vector pertama yang mampu untuk memotong sebuah grup vector dan bitmap dalam waktu yang sama), Smart fill tool, Chamfer/Fillet/Scallop/Emboss tool, ruang pengaturan gambar (Image Adjustment Lab). Menjiplak/Trace menjadi terintegrasi didalam CorelDRAW dibawah kendali PowerTRACE.
  1. Ver.14(2008)
Layanan pengidentifikasi huruf (font) terkait didalam CorelDRAW, ConceptShare, Table tool, independent page layers, live text formatting, mendukung file kamera *.RAW.
  1. Ver.15(2010)
pengaturan isi (CorelCONNECT), pengelolaan warna, alat-alat grafis dan animasi, pengembangan kinerja multi-core, konten digital bernilai tinggi (profesional huruf/fonts, clip arts, dan foto-foto), mengisyaratkan objek (object hinting), pixel view, Mesh tool ditingkatkan dengan transparansi, menambahkan dukungan sentuh (added touch support), dan mendukung berbagai format file. Corel telah mengembangkan transformasi, yang mana dapat membuat banyak salinan dari satu objek.
                        


























TOOL DI DALAM COREL DRAW

Fungsi Drawing Tool Pada Corel Draw - Disini kita coba belajar corel draw dengan mempraktikan dan mengenal fungsi drawing tool / toolbox pada Corel Draw, adapun fungsi dari drawing tool ini sebagai keperluan untuk pembentukan objek gambar, gunakan beberapa fasilitas tombol perintah yang terdapat pada bagian Toolbox.

            Perhatikan pula bahwa pada bagian Toolbox terdapat beberapa tombol yang memiliki tanda segitiga hitam yang terletak pada bagian sudut kanan bawah. Tanda tersebut memiliki subtombol (flyout) yang dapat diaktifkan dan dipilih dengan mengklik tombol tersebut.


Pick Tool
            Pick tool digunakan untuk memilih objek, memindah objek, memutar objek, mengubah ukuran objek, dan sebagainya.



Shape Tool
            Shape tool digunakan untuk mengedit bentuk objek, seperti menggeser dan menghapus node/titik edit.

Zoom Tool
            Zoom tool digunakan untuk merubah tingkat pembesaran pada bagian lembar kerja dengan berbagai ukuran dan dapat pula digunakan untuk melihat bagian objek dengan tingkat pembesaran tertentu.

  • Zoom in untuk memperbesar layar kerja
  • Zoom out untuk memperkecil layar kerja


Flyout Curve
            Curve ini di gunakan untuk membuat objek dengan menggunakan garis curve untuk membentuk suatu objek

Smart Drawing Tool
            Smart Drawing Tool hampir sama fungsinya dengan Freehand yaitu untuk membuat objek garis yang Anda inginkan

Rectangle Tool
            Di gunakan untuk menggambar objek berbentuk kotak (bujur sangkar dan persegi panjang)

Flyout Ellipse
            Ellipse Tool ini digunakan untuk membuat objek lingkaran

Flyout Polygon
            Polygon tool digunakan untuk membuat objek segi banyak

Star Shapes
            Untuk menggambar objek yang berbentuk lain (bentuk yang tidak terdefinisikan)



Text Tool
            Digunakan untuk membuat objek teks artistik atau paragraph teks.

Interactive Tool
            Digunakan untuk membuat objek kombinasi atau objek yang bereffek.

Outline Tool
            Digunakan untuk membuat atau menebalkan garis beserta warna yang Anda inginkan.

Fill Tool
            Digunakan untuk membuat atau mengkombinasikan warna corak-corak backround dasar Anda inginkan.

Interactive fill Tool
            Digunakan untuk menerapkan berbagai macam Fill atau warna dan untuk menampilkan grid-grid yang berkaitan pada sebuah objek
.

WEB BROWSER


Pengertian WEB Browser


Dalam ber-internet kita pasti tak lepas dari software yang namanya browser.
Browser merupakan suatu program yang digunakan untuk berselancar mengarungi dunia maya internet, membuka website, nge blog, mengelola Facebook , friendster, Twitter dan sebagainya. Pada operasi system microsoft windows secara default otomatis tersedia program browser yaitu internet explorer. Sebenarnya selain Internet Explorer terdapat bermacam macam program browser Aternatif pengganti program browser microsoft tersebut

Browser dan Sejarahnya
1. Firefox


Mozilla Firefox (aslinya bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat dikenal sebagai Mozilla Firebird) adalah penjelajah web antar-platform gratis yang dikembangkan oleh Yayasan Mozilla dan ratusan sukarelawan. Sebelum rilis versi 1.0-nya pada 9 November 2004, Firefox telah mendapatkan sambutan yang sangat bagus dari pihak media, termasuk dari Forbes dan Wall Street Journal. Dengan lebih dari 5 juta download dalam 12 hari pertama rilisnya dan 6 juta hingga 24 November 2004, Firefox 1.0 adalah salah satu perangkat lunak gratis, sumber-terbuka (open-source) yang paling banyak digunakan di antara pengguna rumahan.
Melalui Firefox, Yayasan Mozilla betujuan untuk mengembangkan sebuah browser web yang kecil, cepat, simpel, dan sangat bisa dikembangkan (terpisah dari Mozilla Suite yang lebih besar). Firefox telah menjadi fokus utama perkembangan Mozilla bersama dengan clientMozilla Thunderbird, dan telah menggantikan Mozilla Suite sebagai rilis browser resmi Yayasan Mozilla. e-mail
Di antara fitur populer Firefox adalah pemblokir pop-up yang sudah terpasang di dalamnya, dan sebuah mekanisme pengembangan (extension) untuk menambah fungsionalitas tambahan. Meskipun fitur-fitur ini sudah tersedia untuk beberapa lamanya di browser-browserbrowser pertama yang mendapatkan penerimaan dalam skala sebesar ini. Firefox ditargetkan untuk mendapat sekitar 10% pangsa pasar Internet Explorer keluaran Microsoft (browser paling populer dengan margin yang besar (per 2004) hingga tahun 2005, yang telah disebut oleh banyak orang sebagai tahun kembalinya “perang browser”. lainnya seperti Mozilla Suite dan Opera, Firefox merupakan
Firefox telah mendapatkan perhatian sebagai alternatif kepada Internet Explorer sejak Explorer dikecam karena tuduhan ketidakamanannya—pihak yang setuju terhadap anggapan ini mengatakan Explorer tidak mengikuti standar Web, menggunakan komponen ActiveX yang sering membahayakan, dan kelemahannya terhadap pemasangan spyware dan malware—dan kurangnya fitur-fitur yang dianggap pemakai Firefox penting. Microsoft sendiri telah merespons bahwa mereka tidak menganggap jika isu-isu mengenai keamanan dan fitur Explorer perlu dikhawatirkan.

2. Google Chrome
Google mengeluarkan browser terbaru yang diberi nama Google Chrome. Kenapa Google meluncurkan Google Chrome? Sebab mereka percaya, bahwa mereka dapat menambahkan nilai untuk para pemakai internet dan, pada waktu yang sama, mereka memberikan inovasi pada web browser.
Para ahli yang ada di Google sering meluangkan waktu mereka untuk bercakap – cakap, e-mail dan saling berhubungan dengan para teman – teman. Karena mereka sering menggunakan internet, mereka mulai serius berpikir untuk membuat sebuah browser dan membangun semua unsur – unsur terbaik di sana. Kita menyadari bahwa web telah meningkat dari halaman teks sederhana ke aplikasi yang interaktif. Apa yang benar – benar kita perlukan bukan hanya suatu browser, tetapi juga suatu platform modern untuk halaman web dan aplikasi, dan sejak itulah Google mulai membangun browser itu.
Ini baru sebuah permulaan. Google Chrome adalah masih jauh dari sempurna. Mereka meluncurkan versi beta ini untuk Windows, dan mulai di diskusikan untuk lebih luas lagi. Mereka bekerja keras di tempat mereka bekerja untuk membangun versi Mac dan Linux juga, dan akan melanjutkan untuk membuat lebih sempurna dan lebih cepat lagi.
3. Internet Explorer
Web browser yang satu ini pada satu masa pernah menjadi sumber derita para web developer. Dia pada satu masa pernah menjadi pemenang perperangan browser. Dia merupakan salah satu peserta utama dalam sejarah perkembangan internet dan web browser. Segala kekurangan dan kelebihannya walaupun disukai atau dibenci, dia merupakan satu tonggak penting dalam dunia Internet. Dia adalah Internet Explorer.
Jika ingin membahas sejarah dari Internet Explorer maka tidak akan terlepas dari browser Mosaic dari perusahaan Spyglass. Spyglass didirikan pada tahun 1990. Pada tahun 1994, mereka melisensikan browser Mosaic dari NCSA. NCSA yang kepanjangannya dari National Center for Supercomputing Applications adalah sebuah bentuk kerja sama antar negara bagian dan federal Amerika guna pengembangan infrastruktur cyber skala nasional. Di NCSA inilah Marc Andreessen dan Eric Bina merupakan orang yang pertama-tama mendesain Mosaic.
Marc Andreessen belakangan kemudian keluar dari NCSA dan mendirikan Mosaic Communication Corporation yang berubah nama menjadi Netscape Communications Corporation dan terakhir Netscape Navigator. Spyglass kemudian mengambil lisensi Mosaic dari NCSA (itulah mengapa Andreessen harus merubah nama perusahaan menjadi Netscape supaya tidak konflik). Spyglass tidak memanfaatkan coding Mosaic malah mereka menulis ulang coding karena code dari NCSA berbeda-beda untuk setiap platform (UNIX, Windows dan Mac OS) yang kemudian dari pihak Spyglass disamakan semuanya.
Pada tahun 1994, Microsoft mulai menyadari bahwa pangsa pasar di browser sangat besar dan tidak boleh dibiarkan begitu saja. Tetapi mereka tidak ingin menghabiskan waktu untuk menulis code dari nol. Oleh karena itu mereka berinisiatif mencari Netscape untuk meminta lisensi browser Netscape Navigator, yang sayangnya ditolak. Akhirnya Microsoft pun menemui Spyglass dan membeli lisensi Mosaic pada tahun 1995. Dengan melakukan modifikasi sana sini, akhirnya lahirlah Internet Explorer 1.0 sebagai add-on di Windows 95 paket Microsoft Plus! pada bulan Agustus 1995.
Tidak lama beberapa bulan kemudian pada awal 1996 Internet Explorer versi 2 muncul. Versi ini memiliki improvisasi internal seperti hadirnya dukungan SSL, HTTP cookie, mendukung HTML table dan frames. Lalu dilanjutkan versi 3 pada tanggal 13 Agustus 1996. Versi 3 dari IE merupakan browser komersial pertama yang menggunakan CCS. IE 3 sudah tidak memanfaatkan code dari Spyglass, hanya saja karena masih menggunakan teknologinya maka di bagian informasi lisensi IE masih terdapat nama Spyglass. Dengan browser versi inilah Microsoft mulai mengancam Netscape walaupun tidak menguasai jumlah pasar yang signifikan.
Internet Explorer 4 dirilis pada September 1997. Browser ini merupakan peserta utama dalam perperangan browser pertama. Selain itu, browser ini juga merupakan awal kasus pengadilan yang terkenal dengan nama Microsoft versus Amerika Serikat karena cara Microsoft dalam membundel nya yang memaksa pengguna Windows harus memiliki Internet Explorer. Engine Trident diperkenalkan di sini. Beberapa fitur yang diperkenalkan adalah Dynamic HTML dan Favicon. Internet Explorer 5 muncul di pasaran pada bulan Maret 1999. Perperangan browser antar IE dengan Netscape masih berlanjut. Kasus pengadilan pun tetap berjalan. Fitur utama yang terlihat jelas sudah ada Search Bar, Favourites, AutoComplete, integrasi dengan Hotmail.

4. Opera

Sekitar tahun 1992, Jon Stephenson von Tetzchner dan Geir Ivarsey merupakan bagian dari sebuah grup riset di Televerket (sebuah perusahaan telpon asal Norwegia yang sekarang bernama Telenor). Grup tersebut mengambil peranan dalam mengembangkan ODA (Open Document Architecture), yaitu sebuah standar sistem penyimpanan dan pengambilan dokumen, gambar dan yang lainnya.
Grup ini juga mendirikan server Internet pertama di Norwegia dan home page di tahun 1993. Tapi mereka merasa bahwa browser yang mereka gunakan yaitu Mosaic mempunyai struktur yang biasa-biasa saja untuk digunakan secara efektif pada saat browsing. Oleh karena itu, grup ini tergerak untuk membuat sebuah web browser yang baru dari awal.
Diinspirasikan oleh proyek ODA tadi, mereka melihat suatu pasar potensial untuk membangun sebuah browser yang bisa beradaptasi dengan segala macam struktur web. Di akhir tahun 1995, Televerket berubah namanya menjadi Telenor dan disitulah perusahaan Opera Software dibangun. Produk mereka kemudian diberi nama MultiTorg Opera dan dengan secara cepat digunakan oleh komunitas Internet pada saat itu karena fitur Multiple Document Interface dan sidebar-nya yang membuat browsing beberapa halaman secara sekaligus menjadi lebih mudah.
Opera telah memelopori banyak fitur yang kemudian ditiru oleh browser lainnya. Contohnya, Opera adalah browser pertama yang mengintegrasikan gerakan mouse (mouse gesture) sebagai cara yang mudah untuk navigasi situs. Opera juga memiliki beberapa fitur orisinil, termasuk loading halaman di background, notes, penggantian skin, sesson management dan lain-lain. Selanjutnya Opera menjadi lebih terkenal dan sedikit “nakal” karena Multiple Document Interface yang bisa dibilang mendobrak tradisi web browser yang telah ada.



KEUNGGULAN DAN KEKURANGAN

Mozilla Firefox 

Kelebihan : memiliki banyak fitur tambahan/add ons (https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/) yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan user. Add ons itu bisa berasal dari Mozilla itu sendiri atau dari komunitas pengembangnya di seluruh dunia. Mozilla Firefox juga mudah di update dan memiliki security system/keamanan yang sangat baik. Browser juga memiliki kemungkinan konfigurasi yang sangat banyak (jika dibandingkan dengan Internet Explorer). 

Kekurangan : terkadang loading Mozilla Firefox cukup memakan waktu saat mulai dari start awal. Terlebih jika banyak adds on yang terinstal. Update pada Firefox juga artinya kita mendownload versi anyar dari Firefox itu sendiri, tidak seperti Internet Explorer yang hanya meng-upgrade modulnya saja. Selain itu, update Firefox juga biasanya menyebabkan beberapa adds on yang terinstal tidak berfungsi. 

Opera 

Kelebihan : Opera Browser merupakan aplikasi browser yang cukup ringan, sehingga tidak memakan memori hardisk yang cukup besar pada notebook atau PC. Memiliki email client dan rss sendiri sehingga tidak perlu memakai email client lain seperti Outlook dan sebagainya. Memiliki Opera Turbo yang bisa diaktifkan ketika koneksi sedang lambat sehingga proses loading page bisa lebih cepat. Pemanggilan kembali Cache lebih cepat. 

Kekurangan : Opera Browser biasanya sedikit lambat dalam membaca scriptpada beberapa halaman situs. Sama seperti Firefox, meng-update Operas Browser artinya harus men-download kembali masternya. 

Google Chrome 

Kelebihan : Chrome saat ini memiliki reputasi yang cukup kuat untuk menyaingi Firefox di dalam dunia web browser. Browser Chrome ini bisa dikatakan sebagai browser yang ringan, gesit, termasuk saat start awal dan melakukan perpindahan tab. Chrome otomatis akan mem-bookmark semua situs yang pernah dibuka atau sering dikunjungi. Browser adrress dari Chrome juga bertindak sebagai search engine sehingga lebih praktis. Desainnya cukup simpel dengan sistem keamanan yang sangat kuat (paling tahan terhadap serangan hacker). Update Chrome juga mudah. 

Kekurangan : Tapi sayangnya Google Chrome yang tersedia saat ini masih dalam versi Beta. Chrome juga terkesan kurang dinamis karena fiturnya tidak banyak. Beberapa ahli juga mengatakan bahwa Chrome masih banyak security hole-nya sehingga tidak disarankan untuk transaksi keuangan. Makin banyak tab dibuka maka makin banyak pula memori yang dibutuhkan saat browsing. 





Internet Explorer 

Kelebihan : Sudah menyediakan add ons tetapi tidak sebanyak Firefox, tampilan lebih simpel, elegan dan menarik, terintegrasi dengan system operasi Windows, gampang dan tidak ribet dalam pengoperasiannya, tampilan situs dan loading gambar lebih cepat dan jelas, beberapa situs hanya bisa dibuka khusus untuk IE dan saat ini Internet Explorer masih menjadi browser yang paling banyak dipakai di seluruh dunia. 

Kekurangan : Sering gagal membaca script dibeberapa situs khususnya CSS, system keamanan yang belum optimal, tidak ada fitur tab, dan kecepatan dalam membuka web kalah cepat dengan yang lainnya apalagi dalam kondisi bandwith kecil, berat saat membuka tab baru dan start pertama.